Pada hari Jum’at (21 Mei 2021) di selenggarakan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan JFT Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam oleh Rektor IAIN Syekh Nurjati Cirebon bertempat di Gedung Rektorat Lantai 3 IAIN Syekh Nurjati Cirebon.
Pada Acara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan JFT Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam yang dilantik langsung oleh Dr. H. Sumanta, M.Ag (Rektor), disaksikan oleh Drs. H. Subarja, M.Pd (Kepala Biro AUAK), Dr. Kartimi, M.Pd (Warek II), dihadiri oleh tamu undangan Drs. H. Mahmud (Kepala Kepegawaian dan OKH), dan Basiran, M.A (Kepala Bagian Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam), serta para pejabat dilingkungan IAIN Syekh Nurjati Cirebon.
Pada kesempatan ini dilantik dan diambil sumpah jabatan yakni Dr. Wardah Nuroniyah, MSI yang dilantik menjadiJabatan Fungsional Lektor Kepala dan Muhamad Mujahidin, SEI menjadi Pranata Laboratorium Pendidikan Ahli Pertama di Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam IAIN Syekh Nurjati Cirebon.
Dalam sambutannya Rektor IAIN Syekh Nurjati Cirebon menyampaiakan dua hal, yang pertama mengucapkan selamat kepada tenaga pendidik dan tenaga kependidikan yang hari mendapatkan kenikmatan kenaikan jabatan fungsional. Yang kedua, mengharapkan dengan sesungguhnya bahwa dengan kenaikan jabatan fungsional ini berdedikasi kepada pelayanan yang prima, baik pada tenaga pendidik maupun tenaga kependidikan serta memberikan konstribusi yang positif bagi kemajuan, serta membawa arah perbaikan dan perubahan di Lingkungan IAIN Syekh Nurjati Cirebon.